Matasanos.org – Kota Bima merupakan pusatnya Pulau Sumbawa di provinsi Nusa Tenggara Timur, di sana da pelabuhan dan bandara untuk kebutuhan transportasi ke Pulau Sumbawa. Tidak hanya itu saja, di kota Bima juga ada banyak pilihan penginapan atau hotel yang bisa kamu pilih jika ingin berkunjung untuk menginap. Bagi kamu yang sedang mencari hotel di Kota Bima dengan kualitas terbaik dan tidak jauh dari pantai, berikut ini ada beberapa rekomendasi hotel terbaik kota Bima yang dekat dengan pantai. Tidak hanya memiliki fasilitas yang lengkap, hotel di bawah ni juga memiliki harga yang terbilang masih sangat terjangkau.
Hotel Terbaik Kota Bima, Pemandangan Pantai yang Indah Memanjakan Mata!
Yang pertama yaitu hotel Marina Inn yang wajib jadi pilihan kamu jika berkunjung ke Kota Bima, hotel yang disebut-sebut sebagai hotel terbaik dengan pemandangan pantai indah ini lokasinya ada di Jalan Raya Pantai Lawata, Amahami, Kec. Rasanae Barat, Kabupaten Bima.
Meskipun masuk ke wilayah kabupaten, namun hotel yang satu ini lebih condong dan dekat ke daerah kota, sehingga jika kamu ingin pergi ke kota tidak perlu jauh-jauh. Hotel Marina Inn ini merupakan hotel terbesar dan terbaik di Kota Bima, selain itu hotel ini juga menyediakan fasilitas yang cukup lengkap dan mewah.
Hotel ini juga dekat dengan Pantai Lawata yang indah, sehingga tidak membutuhkan waktu lama untuk berkunjung ke pantai dari hotel. Menginap di sini kamu akan dipastikan nyaman dengan kasur yang bersih, ruang kamar dan kamar mandi bersih, pelayanan yang baik dan untuk harga menginap permalam di sini juga terbilang sangat terjangkau. Hanya Rp 620 ribuan saja kamu sudah dapat pemandangan pantai indah.
Selanjutnya yaitu Hotel Marina yang tidak ingin kalah memberikan kenyamanan sekaligus fasilitas yang nyaman untuk para pengunjung, hotel ini berada di Jl. Sultan Muhamad Salahuddin No.4, Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.
Walaupun termasuk hotel bintang 2 namun fasilitas yang diberikan cukup lengkap dan hotelnya juga sangat bersih, pengunjung akan diberikan fasilitas kamar seperti tv layar datar, AC dan yang lainnya. Hotel ini juga menyediakan kamar dengan beberapa varian yang bisa kamu pilih.
Seperti superior, deluxe, grand deluxe, junior suite, dan marina suite. Hotel ini juga menyediakan berbagai menu sarapan yang lezat seperti sereal, hingga buah segar dan kopi, roti bakar, untuk harganya mulai dari Rp 450 ribuan, sangat terjangkau bukan?
Yang selanjutnya yaitu hotel Lila Graha yang letaknya di Jl. Lombok No. 20, Paruga, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima. Hotel yang satu ini juga termasuk salah satu hotel bintang 2 yang bisa kamu jadikan pilihan, walaupun begitu pelayanan yang ditawarkan hotel ini cukup baik dan membuat pengunjungnya merasa nyaman saat menginap di sini.
Kamar untuk menginap di hotel ini terbagi beberapa barian seperti economy, standard, vip, suite, hingga yang paling mahal ada triple. Selain itu hotel ini juga menyediakan akomodasi seperti WiFi, AC, restoran dan pelayanan selama 24 jam penuh untuk para pengunjung. Buat kamu yang low budget, hotel ini wajib jadi pilihan kamu, harganya mulai dari Rp 220 ribuan.
Hotel terakhir yang bisa kamu jadikan pilihan yaitu King’s Garden yang mana hotel ini berlokasi di Jalan Karantina, Jatiwangi, Kecamatan Asakota, Kota Bima. King’s Garden merupakan hotel yang menyediakan beberapa variasi kamar mewah untuk penginapan.
King’s Garden juga menyediakan beberapa varian kamar yang bisa kamu pilih seperti superior double, superior twin, dan deluxe twin king. Tidak hanya memiliki fasilitas kamar yang dapat membuat kamu betah, King’s Garden juga menyediakan berbagai fasilitas penunjang lainnya untuk pengunjung, seperti WiFi, menu sarapan lezat, keamanan selama 24 jam, hingga parker untuk pengunjung yang menyandang disabilitas.
Semua kamar di hotel Kota Bima ini sangat nyaman dan bersih, sehingga pengunjung dijamin betah menginap di hotel ini, selain itu harganya juga terbilang sangat terjangkau yaitu hanya Rp 300 ribuan saja. Itulah beberapa rekomendasi hotel terbaik kota Bima yang bisa kamu jadikan pilihan.